"Sehari Mengajar, Selamanya Menginspirasi"

Oleh: Wahidah Estiningrum
Guru SMA Muh. AL Kautsar PK Kartasura

 

________________________________________________

Guru adalah salah satu profesi yang butuh pengabdian dan loyalitas tinggi. Tanggung jawab seorang guru tidak bisa dipersempit hanya sebatas mengajarkan ilmu, tetapi juga mendidik, memotivasi, menginspirasi serta mengevaluasi peserta didik. Guru memiliki cita-cita yaitu mengantarkan anak didiknya menuju kesuksesan, menjadi manusia yang berakhlak mulia dan bermanfaat bagi masyarakat sesuai bidangnya masing-masing. Dalam meraih hal itu, dibutuhkan guru yang berkualitas dan hebat.

“Guru biasa-biasa saja hanya bisa menceritakan. Guru yang baik mampu menjelaskan. Guru yang unggul mampu menunjukkan. Sementara guru yang hebat bisa memberikan inspirasi.” -William Arthur-

Guru yang hebat adalah guru yang mampu memberikan inspirasi, sehingga peserta didik termotivasi untuk melakukan hal-hal kebaikan sebagai upaya meraih tujuan yang diimpikan. Dalam tulisan ini saya merangkum hal-hal yang membuat kita menjadi guru yang hebat dan berkualitas yaitu :

  1. Mencintai anak didik dan membuat anak didik merasa dicintai

Mencintai anak didik membuat kita merasa memiliki anak didik tersebut, menjadikan mereka sesuatu yang berharga dalam hidup kita. Mereka adalah ladang pahala bagi kita, sehingga menjadi salah satu harta berharga kita. β€˜Temukan sesuatu yang berharga dalam hidupmu, dan perjuangkan πŸ˜Šβ€™ salah satunya adalah mereka.

  1. Memiliki pengetahuan yang mendalam

Guru sebagai penyampai pesan sudah semestinya harus menguasai materi yang diajarkan. Hal yang mendasar sebelum menguasai materi adalah mencintai materi yang diajarkan. Dengan demikian motivsi guru untuk belajar lebih banyak, menggali lebih dalam, dan berpikir lebih keras tentang ilmu tersebut. Guru tidak hanya memiliki jawaban yang tepat untuk pertanyaan siswa tetapi dapat memperluas diskusi bersama siswa dengan memberikan contoh-contoh nyata, fakta-fakta yang relevan, dan ketika guru memiliki pemahaman dan keahlian yang mendalam, guru akan terlihat β€œkeren” dimata siswa. Dengan begitu, tidak menutup kemungkinan siswa bisa terinspirasi.

  1. Mempunyai kemampuan komunikasi yang baik

Kualitas terpenting yang harus dimiliki seorang guru bukan hanya pengetahuan. Tidak peduli seberapa luas pengetahuan seseorang, jika mereka tidak bisa menyampaikan apa yang mereka ketahui kepada orang lain dengan cara yang tidak bisa dimengerti tetapi juga pengetahuan itu sendiri menjadi tidak berguna. Komunikasi adalah penjembatan antara gagasan guru kepada siswa.

Kemampuan komunikasi yang sangat penting karna komunikasi juga berguna untuk β€œpay attention” menarik perhatian siswa. Cara melatih kemampuan berkomunikasi yaitu sering berinteraksi dengan anak didik, menjadi pendengar yang baik, lalu menanggapinya dengan positif. Kekuatan kata-kata dari guru juga dapat menginspirasi anak didik. ketika berinteraksi, memuji anak didik dengan tulus dan tidak berlebihan juga dapat meningkatkan energi positif dalam diri anak didik kita. Jika anak didik merasa dekat dengan kita, mereka akan nyaman belajar dengan kita.

Ketiga hal mendasar tersebut saya tulis bukan karena saya sudah berhasil melalukannya, melainkan saya peroleh dari pengalaman saya ketika saya mendapat inspirasi dari salah satu guru kimia saya sewaktu SMA. Beliau mencintai anak didiknya, selalu terlihat bersemangat saat masuk kelas. Beliau telaten dalam mengajarkan ilmu kimia dari konsep dasar hingga soal dengan tingkat analisis tinggi. Selalu bisa menjawab pertanyaan siswa dengan jawaban yang bisa diterima siswa, kadang jawabannya diperluas dengan mengaitkan dalam kehidupan sehari-hari. Beliau mampu menyederhanakan bahasa sains menjadi bahasa yang mudah diterima dan dilogika oleh pikiran anak didiknya.

Mari berusaha menjadi guru yang dapat memberikan inspirasi dalam kebaikan bagi anak didik kita. Mereka adalah calon cendikiawan muslim yang membanggakan islam. Suatu kehormatan bagi kita jika bisa ikut andil dalam kisah hidup sukses mereka 😊.